PEMBERITAHUAN

  1. 1. Peserta wajib membaca Pemberitahuan, Syarat dan Ketentuan dan Tata Tertib Peraturan Lomba secara seksama sebelum mengikuti lomba.
  2. Peserta wajib memeriksa kesehatannya pada dokter jika mereka meragukan kondisi kesehatannya sebelum mengikuti lomba.
  3. Syarat dan Ketentuan serta Peraturan Lomba adalah dibuat untuk menciptakan dan mengarahkan lomba dalam skala yang besar, memastikan keselamatan seluruh peserta dan pemegang kepentingan.
  4. Segala biaya pendaftaran adalah tidak dapat dikembalikan (non-refundable) dan
  5. Penyelenggara berhak untuk menolak pendaftaran siapapun yang memberikan keterangan yang tidak benar, tidak melakukan pembayaran sebagaimana mestinya atau gagal memenuhi persyaratan lomba.

PENDAFTARAN

  1. Pendaftaran dapat dilakukan melalui aplikasi SIKSOROGO dan website https//:siksorogo.com Tanda Terima akan dikirim melalui e-mail sesudah peserta melengkapi syarat pendaftaran.
  2. Jika Peserta tidak menerima Tanda Terima 5 (lima) hari sesudah pendaftaran, mohon hubungi kami.
  3. Peserta wajib mengisi data pendaftaran dengan informasi yang akurat (termasuk tanggal lahir). Partisipasi Peserta dapat dibatalkan jika informasi yang diberikan kepada Penyelenggara tidak akurat. Informasi yang salah juga akan berakibat pembatalan hasil lomba dan pemberian hadiah.
  4. Peserta yang telah terdaftar wajib mengambil nomor BIB yang sudah terpasang Chip pencatat waktu dan souvenir (Race Pack) pada tempat yang ditentukan dengan menunjukan mandatory gears, tanda terima dan kartu identitas (sebagaimana disebutkan dalam Tanda Terima).
  5. Pengambilan Race Pack tidak boleh diwakilkan.

SYARAT DAN KETENTUAN PESERTA

  1. Peserta Siksorogo Lawu Ultra wajib berusia 18 tahun atau lebih saat hari perlombaan. Khusus untuk peserta 50K, 80K dan 120K wajib berusia 18 tahun atau lebih. Peserta yang berumur dibawah ketentuan pada hari perlombaan harus ada pendampingan (khusus untuk dibawah 12 tahun) atau menyerahkan surat izin orang tua.
  2. Penyelenggara berhak melakukan verifikasi atas usia peserta sebelum, pada saat dan sesudah lomba. Pengecualian atas hal ini hanya dapat dilakukan berdasarkan persetujuan Penyelenggara.
  3. Peserta harus menyerahkan surat keterangan sehat 1 minggu sebelum perlombaan sebagai syarat mengikuti perlombaan.
  4. Peserta wajib menunjukan Mandatory Gears saat pengambilan RPC atau paket perlombaan sebagai syarat mengikuti perlombaan.
  5. Penyelenggara berhak untuk mendiskualifikasi bagi peserta yang tidak memenuhi syarat perlombaan.
  6. Penyelenggara berhak menutup pendaftaran jika seluruh kuota pesertanya telah terisi penuh baik untuk early bird maupun normal price.
  7. Pendaftaran akan diproses setelah pembayaran pendaftaran selesai dilakukan.
  8. Peserta yang mengikuti lomba adalah peserta yang telah melakukan registrasi melalui aplikasi SIKSOROGO atau website https//:siksorogo.com. Pemindah tanganan dan/atau praktek jual-beli pendaftaran lomba tidak diperbolehkan tanpa konfirmasi atau persetujuan dari penyelenggara. Penyelenggara berhak untuk melakukan pembatalan pendaftaran kepesertaan apabila ditemukan indikasi pemindahan tanganan dan/atau penjualan registrasi ini.
  9. Biaya pendaftaran tidak dapat diminta kembali (non-refundable).
  10. Penyelenggara berhak untuk membatasi dan menolak pendaftaran tanpa alasan.
  11. Penyelenggara berhak untuk menolak pendaftaran jika pendaftar memberikan informasi yang salah, tidak melakukan pembayaran atau gagal memenuhi persyaratan yang ditentukan dalam form pendaftaran.
  12. Penyelenggara berhak untuk membatalkan lomba bila terjadi kondisi diluar kekuasaan Penyelenggara, antara lain kejadian alam luar biasa, hujan deras, petir, wabah, huru hara atau kondisi apapun yang menurut Penyelenggara  membahayakan peserta.
  13.  Jika lomba dibatalkan karena alasan di luar kekuasaan Penyelenggara, sebagaimana disebutkan di Pasal 9 tersebut diatas, Penyelenggara tidak akan mengembalikan biaya pendaftaran yang telah diterima  dan Penyelenggara tidak bertanggung jawab atau kewajiban apapun atas hal tersebut.
  14.  Olah raga lari trail bukanlah olah raga yang tidak memiliki risiko dan karenanya masing-masing pelari wajib memastikan bahwa kondisi kesehatannya fit sebelum dan pada saat berpartisipasi dalam lomba. Masing-masing pelari bertanggung jawab atas kondisi kesehatannya masing-masing dan dengan mengikuti lomba, pelari dianggap sudah memahami risiko dari lomba. Penyelenggara tidak bertanggung jawab atas cidera ataupun kematian yang timbul selama atau sesudah lomba yang dialami oleh peserta yang tidak memenuhi kondisi tersebut diatas, kecuali apabila cidera atau kematian tersebut merupakan akibat dari kelalaian yang terbukti disengaja oleh Penyelenggara.
  15.  Penyelenggara berhak untuk tidak mengizinkan atau mendiskualifikasi peserta yang diketahui atau diduga tidak fit untuk mengikuti lomba.
  16. Penyelenggara berhak untuk mendiskualifikasi peserta dan/atau membatalkan hasil lomba sebagai akibat dari adanya pelanggaran atau tidak. Penyelenggara tidak wajib mengembalikan biaya pendaftaran dalam hal tersebut.

Kualifikasi dan Klasifikasi Lomba

  1. Lomba terbuka untuk pria dan wanita berusia 18 tahun atau lebih pada hari perlombaan, yang dalam keadaan sehat.
  2. 120 KM : Peserta wajib telah menyelesaikan trail race dengan jarak minimal 70 KM.
  3. 80 KM: Peserta wajib telah menyelesaikan trail race dengan jarak minimal 50
  4. 50 KM: Peserta wajib telah menyelesaikan trail race dengan jarak minimal 30
  5. 5 KM, 15 KM & 30 KM: Tidak ada kualifikasi yang diperlukan, tetapi perhatikan bahwa Siksorogo Lawu Ultra memiliki rute yang tidak mudah, pelari HARUS mempersiapkan diri secara fisik dan psikologis, dan sangat disarankan untuk membaca lebih lanjut ketentuan perlombaan.
  6. Penyelenggara memiliki hak eksklusif untuk menyetujui/menolak pendaftaran, termasuk hak untuk memberikan dispensasi (dengan pertimbangan yang cermat) bagi yang tidak memenuhi kriteria kualifikasi.

Tata Tertib dan Peraturan Lomba

  1. Pendaftaran dan BIB tidak dapat dialihkan.
  2. Penyelenggara berhak untuk mendiskualifikasi peserta yang memakai BIB tidak sesuai dengan data saat pendaftaran.
  3. Peserta di wajibkan selalu memakai BIB saat perlombaan dan dipasang di bagian depan badan atau yang mudah terlihat oleh panitia.
  4. Setiap peserta yang mengikuti lomba tanpa menggunakan nomor BIB atau chip waktu resmi yang diberikan kepadanya dapat diberhentikan dan didiskualifikasi dari lomba.
  5. Penyelenggara berhak untuk mendiskualifikasi atau mengecualikan peserta (dari segala kompetisi) yang telah memberikan data dan informasi yang tidak benar atau diperkirakan telah mengkonsumsi makanan/minuman/obat yang dilarang. Penyelenggara tidak wajib mengembalikan biaya pendaftaran.
  6. Peserta wajib menghentikan lomba segera setelah jika diminta oleh petugas, tim medis, direktur lomba, wasit dan atau petugas keamanan / marshals.
  7. Binatang piaraan atau segala bentuk objek roda untuk transportasi misalnya sepeda atau kursi roda (kecuali kursi roda dan sepeda yang disetujui oleh Penyelenggara), skate, sepaturoda dan lainnya adalah dilarang digunakan dan berada dalam rute lomba.
  8. Peserta dilarang untuk berlari bersama peserta yang tidak terdaftar.
  9. Cut-off-time (COT) untuk kategori 15 Km 6 jam, COT 30 Km 10 jam, COT 50 Km 16 jam, COT 80 Km 24 jam dan COT 120 Km 32 jam. Seluruh peserta harus dapat menyelesaikan lomba dibawah waktu COT dari setiap kategori. Bagi peserta yang menyelesaikan lomba melampaui waktu COT tidak akan mendapatkan medali dan finisher tee (untuk semua kategori).
  10. Pihak pemenang, atau pihak berpotensi menang, dapat menanyakan atau menyampaikan keberatan dalam waktu 30 menit sesudah hasil diterbitkan atau sesudah hadiah diberikan, hal mana yang timbul lebih dahulu.

 

BIB dan Chip Pencatat Waktu

  1. Seluruh peserta akan menerima BIB yang sudah terpasang chip pencatat waktu. Peserta wajib untuk mengenakan BIB sesuai dengan petunjuk yang ditetapkan oleh Penyelenggara.
  2. Waktu tembakan (gun time) adalah waktu yang digunakan untuk menentukan hadiah utama.
  3. Catatan waktu untuk peserta umum akan ditentukan oleh alat chip pencatat waktu (waktu bersih) sejak peserta melewati garis awal sampai peserta melewati garis akhir.
  4. Peserta diwajibkan untuk selalu memakai BIB yang sudah terpasang chip pencatat waktu dengan benar sesuai ketentuan dari penyelenggara mulai dari garis start hingga melewati garis finish.
  5. Peserta yang menggunakan lebih dari satu BIB akan didiskualifikasi dan catatan waktunya tidak akan direkam.
  6. Peserta yang kehilangan BIB dan chip pencatat waktunya akan didiskualifikasi.

Perubahan Ketentuan Lomba

  1. Penyelenggara berhak untuk memodifikasi, menambah atau mengesampingkan ketentuan lomba.
  2. Peserta akan terikat atas segala perubahan ketentuan yang ditetapkan Penyelenggara.
  3. Kegagalan dalam memenuhi ketentuan, beserta perubahannya, dapat mengakibatkan diskualifikasi dan pencabutan hadiah dan catatan waktu.

Pembebasan Tanggung Jawab

Peserta dengan ini mengesampingkan, membebaskan, menyatakan tidak akan menuntut Penyelenggara dan akan membebaskan Penyelenggara dan segala pihak yang berhubungan dengan Penyelenggara atas segala tanggung jawab, klaim, tindakan, atau kerugian yang mungkin timbul atau berhubungan dengan pendaftaran atau keikutsertaan Peserta pada event Siksorogo Lawu Ultra.

    PENGAWASAN RUTE LOMBA

    1. Setiap peserta wajib berlari sesuai rute yang sudah ditentukan oleh penyelenggara.
    2. Setiap peserta yang tidak mematuhi arahan, perintah, atau instruksi dari petugas lomba, petugas keamanan atau marshal (secara bersama-sama “Petugas”), atau peserta yang melakukan tindakan tidak sportif, atau tersinggung oleh tindakan atau ucapan dari Petugas, peserta-peserta atau penonton dapat didiskualifikasi dari lomba oleh Petugas.
    3. Setiap peserta yang ditemukan oleh Petugas atau perlengkapan pengawasan memiliki keuntungan yang tidak jujur dengan cara memperpendek rute lomba (“memotong jalan”) akan didiskualifikasi dari lomba.
    4. Bantuan medis oleh petugas medis resmi lomba tidak dianggap sebagai bantuan yang akan mengakibatkan peserta didiskualifikasi dari lomba. Jika peserta berada dalam kondisi tidak sehat pada saat atau sesudah lomba dan/atau menerima perhatian medis dari petugas medis resmi lomba, maka peserta tersebut wajib memberikan informasi kesehatan secara mendetail kepada Penyelenggara atau pihak yang diberi wewenang oleh Penyelenggara.

    NOMOR PELARI BIB DAN PENCATAT WAKTU

    1. Seluruh peserta akan menerima BIB yang sudah terpasang chip pencatat waktu. Peserta wajib untuk mengenakan BIB sesuai dengan petunjuk yang ditetapkan oleh Penyelenggara.

    2. Waktu tembakan (gun time) adalah waktu yang digunakan untuk menentukan hadiah utama.

    3. Catatan waktu untuk peserta umum akan ditentukan oleh alat chip pencatat waktu (waktu bersih) sejak peserta melewati garis awal sampai peserta melewati garis akhir.

    4. Peserta diwajibkan untuk selalu memakai BIB yang sudah terpasang chip pencatat waktu dengan benar sesuai ketentuan dari penyelenggara mulai dari garis start hingga melewati garis finish.

    5. Peserta yang menggunakan lebih dari satu BIB akan didiskualifikasi dan catatan waktunya tidak akan direkam.

    6. Peserta yang kehilangan BIB dan chip pencatat waktunya akan didiskualifikasi.

    PERUBAHAN KETENTUAN LOMBA

    1. Penyelenggara berhak untuk memodifikasi, menambah atau mengesampingkan ketentuan lomba.

    2. Peserta akan terikat atas segala perubahan ketentuan yang ditetapkan Penyelenggara.

    3. Kegagalan dalam memenuhi ketentuan, beserta perubahannya, dapat mengakibatkan diskualifikasi dan pencabutan hadiah dan catatan waktu.

    PEMBEBASAN TANGGUNG JAWAB

    Peserta dengan ini mengesampingkan, membebaskan, menyatakan tidak akan menuntut Penyelenggara dan akan membebaskan Penyelenggara dan segala pihak yang berhubungan dengan Penyelenggara atas segala tanggung jawab, klaim, tindakan, atau kerugian yang mungkin timbul atau berhubungan dengan pendaftaran atau keikutsertaan Peserta pada event Siksorogo Lawu Ultra.